Giliran Guru Agama Gelar Aksi, Tuntut Diangkat PPPK Penuh Waktu

JurnalOne.com, BANGKO – Setelah Tenaga Kesehatan (Nakes) melakukan aksi damai beberapa hari lalu, kini giliran persatuan guru Pendidikan Agama Islam (PAI) se-Kabupaten Merangin mengelar aksi turun ke jalan.

Sama seperti para Nakes, guru agama tersebut menuntut Pemerintah Merangin agar memperjuangkan hak dan pengabdiannya menjadi PPPK penuh waktu.

Plt Kepala Dinas Pendidikan Kebudayaan (Dikbud) Merangin ketika dikonfirmasi media ini membenarkan bahwa guru agama melakukan aksi damai pada hari ini.

“Ya, informasinya guru agama aksi pada hari ini. Kemaren kita juga sudah mendapatkan surat pemberitahuan dari Polres Merangin,”kata Hennizor Kamis (23/01/2025).

Terpisah salah satu guru agama yang enggan disebut namanya menyebutkan, bahwa aksi damai yang dilakukan pada hari ini menolak paruh waktu dan berharap pemerintah Merangin memperjuangkan penuh waktu.

“Hari ini kami aksi damai, rencananya kami ke kantor BKPSDM, kemudian ke DPRD, dan Kekantor Bupati Merangin,”ujarnya.

Selain itu ia mengatakan, bahwa guru agama menuntut agar kelebihan formasi guru saat perekrutan PPPK tahun lalu dapat dialihkan ke formasi guru agama.

“Kan ada sekitar 200 lebih formasi yang berlebih, kami harap pemerintah dapat mengalihkannya ke formasi guru agama,”sebutnya.

Seperti diketahui, jumlah secara keseluruhan guru agama di Kabupaten Merangin sekitar 143 orang yang statusnya masih honorer. Dari jumlah tersebut rata-rata masa pengabdiannya sudah belasan tahun mengajar disekolah.

Guru agama ini berharap di tahun ini pemerintah Merangin dapat memperjuangkan pengabdiannya untuk diangkat menjadi PPPK penuh waktu.(*)

Reporter/ (Yazdi)