JurnalOne.com, BANGKO – Restu doa Ibunda tercinta, Hj.Zaenab, mengiringi Calon Bupati Merangin, M. Syukur melaksanakan Deklarasi, bersama Partai Pengusung, Pengukuhan Tim Pemenangan, hingga Pendaftaran Paslon SUKA ke KPU Merangin, Kamis (29/08/2024) kemaren.
Kendati diusia lanjut, Hj. Zaenab tampak berjalan dipapah menembus kerumunan massa tetap semangat memberikan dukungan dan restu kepada Bang Syukur dan Mas Khafid.
Hj. Zaenab yang duduk tepat di belakang M. Syukur beserta Istri Lavita Mudahar sebagai bentuk dukungan penuh kepada anaknya tercinta.
Sepanjang acara, tak terlihat rasa lelah dirona wajahnya. Hj. Zaenab ikut berdiri dan mengumandangkan yel yel kemenangan untuk Pasangan SUKA.
Dalam sambutannya, Bang Syukur menyampaikan restu itu kepada seluruh partai pengusung, tim pemenangan dan simpatisan.
“Sebelum memutuskan untuk mencalonkan diri, Saya berdiskusi dengan istri Saya. Alhamdulillah, gayung bersambut, istri saya restu, anak-anak juga mendukung,” ujar Bang Syukur sembari melayangkan pasangannya kepada Lavita Mudahar. Mbak Vivi -begitu sapaan akrabnya- tersenyum malu, rona pipinya berubah. Sekuat apapun berusaha, Ia tak mampu menyembunyikan rasa harunya.
Usai mendapat restu dari Istri tercinta, Bang Syukur kemudian meminta restu kepada Ibunda.
“Ibu Saya tanya. Nak, apa kamu gak rugi? (Melepas jabatan DPD RI, red) Apa kamu sudah siap? Bagaimana dengan anak-anak Mu? Saya jawab, Bu, Istri dan anak Saya sudah restu, Saya sudah siap dengan segala konsekuensinya,” sebut Bang Syukur dengan nada suara yang lirih.
Dari sorot matanya, tampak jelas linangan airmata. Seolah tegar, Bang Syukur menahan air mata itu sekuat tenaga tanpa menyekanya. Semakin ditahan, warna matanya semakin memerah dan linangan airmata pun tertumpah. Pun begitu dengan seluruh simpatisan yang hadir. Suasana menjadi hening. Ribuan massa yang hadir tak ada berucap sepatah katapun. Suasana haru tercipta kala itu.
“Kemudian Ibu menjawab. Nak, kalau memang kamu sudah siap, Ibu merestui mu nak,” sambungnya dengan derai air mata. Hadirin pun terisak terbawa haru.
“Saya siap buk. Saya ikhlas melepas semuanya. Saya ingin membangun Merangin. Sekaranglah saat yang tepat. Ibuk pun menjawab, Insya Allah nak, restu ibu mengiringi keputusan Mu. Semoga Allah mewujudkan ketulusan dan keikhlasan Mu,” ucap Bang Syukur menirukan kata-kata ibunda.
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, pasangan SUKA mendapatkan dukungan dari 8 partai pengusung yakni PKB, NasDem, PAN, Demokrat, PKS, Hanura, Gerindra dan PDIP.
Dukungan itu telah dideklarasikan, tim pemenangan pun telah dikukuhkan dan pasangan SUKA secara resmi telah mendaftar ke KPU dihari yang sama. (*)